Lompat ke isi utama

Berita

Bupati Kepulauan Meranti Memberikan Hibah 1 unit Mobil Kepada Bawaslu Riau

Bupati Kepulauan Meranti Memberikan Hibah 1 unit Mobil Kepada Bawaslu Riau

Pekanbaru - Pimpinan Bawaslu Kepulauan Meranti, Syamsurizal S.IP., MIP dan Kepala Sekretariat Eri Gunawan, S.Pd., M.Si menghadiri agenda penyerahan hibah 1 (satu) unit mobil merk Grand Livina yang diserahkan Pemda Kabupaten Kepulauan Meranti.

Kegiatan penyerahan secara simbolis dan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Berita Acara Serah Terima (BAST) berlangsung di Aula Bawaslu Provinsi Riau, Pekanbaru, Rabu (22/06/2022). Turut hadir dalam agenda tersebut Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil SH., MM beserta Sekda Kepulauan Meranti, Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Riau.

Penyerahan hibah kendaraan dinas tersebut, diserahkan langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti, H. Muhammad Adil kepada kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Riau, Anderson dalam penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Berita Acara Serah Terima (BAST) dan disaksikan oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Riau, Kepala Bagian di lingkungan Bawaslu Provinsi Riau, Ketua dan Anggota serta Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Kepulauan Meranti dan Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti.

Ketua Bawaslu Provinsi Riau, Rusidi Rusdan, menyampaikan ucapan terimakasih dan menyambut baik kepada Pemerintah Daerah Kepulauan Meranti atas penyerahan hibah kendaraan roda empat Grand Livina. “ini anugerah bagi kami dan merupakan itikad baik dari pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Meranti dalam menunjang kinerja pengawasan Pemilu mengingat tanggal 14 Juni 2022 kemarin tahapan Pemilu sudah dimulai, sehingga operasional ini sangat kami butuhkan untuk menjalankan kinerja pengawasan Pemilu dan ini menjadi semangat serta contoh untuk Kabupaten/Kota lainnya,” ungkapnya saat memberikan sambutan.

Bupati Kepulauan Meranti, H. Muhammad Adil mengatakan, penyerahan hibah ini diharapkan agar dapat dikelola dengan sebaik-baiknya demi menunjang sarana dan prasarana dalam menjalankan tugas pengawasan Pemilu yang dilakukan oleh Bawaslu Provinsi Riau.

“Penyerahan aset ini, alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti secara resmi menyerahkan kendaraan roda empat kepada Bawaslu Provinsi Riau. Sehingga dapat menunjang tugas kepemiluan terkhusus pengawasan Pemilu ke depan”. Ujar H. Muhammad Adil